Home » » Ciri-ciri Ikan Asin Mengandung Formalin

Ciri-ciri Ikan Asin Mengandung Formalin

Ikan asin salah satu makanan yang digemari oleh masyarakat Indonesia, rasanya yang khas soal harga juga murah dan gampang dicari. Tapi sayang, ada saja pedagang nakal yang melakukan kecurangan dalam mengolah ikan asin agar awet dalam jangka waktu yang lama yaitu dengan menggunakan formalin. Formalin bukanlah bahan pengawet makanan, yang beresiko menimbulkan penyakit ditubuh kita, salah satunya adalah kanker.

Ciri-ciri Ikan Asin Mengandung Formalin
ikan asin © bp.blogspot

Jadi berhati-hatilah dalam memilih ikan asin, untuk mengetahui bagaimana ikan asin yang aman untuk dikonsumsi, berikut ciri-ciri ikan asin yang mengandung formalin :

1. Ikan asin memiliki bau khas atau beraroma tidak sedap, jika ikan asin tidak memiliki bau tersebut kemungkinan ikan asin sudah mengandung formalin.

2. Jika ikan asin yang anda beli alot dan keras, waspadalah karena bisa saja sudah diberi formalin. Karena ikan asin yang aman memiliki tekstur daging yang rapuh dan mudah hancur.

3. Apabila ikan asin dihinggapi lalat, berarti ikan asin tersebut baik karena lalat memiliki sensor yang sangat peka terhadap bahan-bahan kimia. Coba juga berikan ikan asin pada kucing, jika ikan asin yang mengandung formalin kemungkinan besar kucing akan menolak.

4. Ikan asin yang mengandung formalin dapat bertahan hingga 1 bulan lebih, karena normalnya ikan asin akan cepat busuk dan rusak jika ditaruh pada ruangan biasa.

Itulah tadi ciri-ciri ikan asin yang mengandung formalin, alangkah baiknya kita lebih waspada dalam membelinya, semoga berguna.
Bagikan Artikel :

0 komentar:

Posting Komentar

 
Copyright © 2014 Aneka Resep Masakan Indonesia dan Mancanegara - All Rights Reserved | Template by Maskolis | Powered by Blogger